Header Ads

Tekstur/Barik, Ruang, dan Struktur Dalam Unsur Fisik Seni Rupa

Tekstur, Ruang, dan Struktur Dalam Unsur Fisik Seni Rupa

SENITULAR - Unsur fisik yang dimaksudkan adalah unsur-unsur yang dapat ditangkap dan diidentifikasi secara kasat mata seperti bentuk, warna, tekstur, dan ruang, yang disusun (diorganisasikan) secara artistik (mempertimbangkan prinsip penyusunan) hingga membentuk wujud baru yang disebut seni rupa.

Tekstur/ Barik

Tekstur atau barik adalah nilai raba suatu permukaan. Nilai raba suatu permukaan terdiri atas kasar (tekstur kasar) dan halus (tekstur halus). Namun secara visual tekstur kasar maupun halus ada yang bersifat semu, artinya berbeda kesan yang dirasakan bila dipandang dengan kesan yang dirasakan bila diraba.

Berdasarkan sifat itu, tekstur kasar maupun halus ada yang disebut nyata dan ada pula yang disebut semu. Tekstur pada sebuah karya biasanya diadakan untuk memberikan efek tertentu pada permukaan atau penampakan karya tersebut.

Ruang

Belvin (1980) membedakan ruang antara ruang nyata (actual space) dan ruang gambar (pictorial space) atau ruang maya. Ruang nyata adalah ruang yang tampak secara visual serta dapat dirasakan dan diraba.

Ruang nyata dapat berwujud dua dimensi atau tiga dimensi. Contoh ruang nyata dua dimensi adalah bidang yang biasa ditempati menulis atau melukis. Contoh ruang nyata tiga dimensi adalah taman, arsitektur, interior, patung, dan sebagainya.

Ruang gambar atau ruang maya adalah ruang yang digambarkan, yang sifatnya tidak nyata (semu). Ruang ini dikatakan semu karena hanya tampak berdasarkan penglihatan. Keinginan untuk mewujudkan apa yang dilihat pada ruang nyata pada bidang gambar atau lukis mendorong perupa untuk melakukan eksplorasi.

Eksplorasi inilah yang melahirkan ilmu perspektif pada zaman Renaisan di Eropa. Ilmu perspektif membantu perupa menghadirkan obyek pada bidang gambar/lukis terlihat berdasarkan sifat spasial atau dimensinya dari posisi mata terhadap obyek.

Prinsip utama penggambaran sebuah obyek secara ilmu perspektif adalah obyek semakin mengecil jika posisinya semakin menjauh dari peninjau, dan penampakannya pun semakin kabur. Selain itu terjadi pula efek distorsi dalam penggambaran yang dikenal dengan istilah foreshorthening seperti lingkaran bulat yang menjadi elips dan bujur sangkar menjadi trapezium.

Struktur

Struktur adalah susunan atau hasil pengorganisasian unsurunsur dasar (fisik) yang melahirkan wujud baru yang disebut karya seni. Struktur suatu karya seni adalah aspek yang menyangkut keseluruhan karya seni itu yang menunjukkan adanya hubungan tertentu antara unsur-unsur yang tersusun itu.

Jadi, struktur adalah unsur yang tidak bisa berdiri sendiri seperti unsur fisik lainnya karena ia terbentuk dari susunan yang menunjukkan hubungan antara unsur fisik yang satu dengan unsur fisik lainnya melalui pengorganisasian yang menerapkan prinsip-prinsip dasar penyusunan.***

No comments

Powered by Blogger.